Page 9 - Rekayasa Pantai
P. 9

1        PENGANTAR REKAYASA

                             PANTAI




                  Rekayasa  pantai  adalah  suatu  ilmu  yang  mempelajari  dan  mencoba
                  menyelesaikan  permasalahan  di  wilayah  pantai  seperti  misalnya  erosi  pantai,
                  perencanaan  bangunan  pantai,  perencanaan  pelabuhan  dan  sebagainya.  Ilmu
                  rekayasa  pantai  ini  merupakan  bagian  dari  ilmu  teknik  sipil  yang  mempunyai
                  kaitan  erat  dengan  ilmu-ilmu  lainnya,  antara  lain  oseanografi,  meteorologi,
                  geofisika,  hidrolika,  geologi,  statistik  dan  matematika.  Mengingat  bahwa
                  Indonesia  merupakan  negara  kepulauan  terbesar  di  dunia  yang  memiliki  garis
                                                                             2
                  pantai sepanjang ± 81.000 km, dengan luas daratan ± 1.900.000 km  dan laut ±
                              2
                  3.270.000 km , maka rekayasa pantai sangat penting untuk dipelajari.
                  Sehubungan dengan wilayah pantai yang merupakan pertemuan antara darat dan
                  laut, maka kawasan ini mempunyai ciri yang khas, karena ke arah laut dibatasi
                  oleh  pengaruh  fisik  laut  dan  sosial  ekonomi  bahari,  sedangkan  ke  arah  darat
                  dibatasi oleh pengaruh proses alami dan kegiatan manusia terhadap lingkungan
                  darat.

                  1.1.  Definisi Pantai Secara Teknis
                  Secara teknis, pantai didefinisikan dengan sketsa seperti tergambar pada Gambar
                  1.1 di bawah ini.
























                                       Gambar 1.1 Sketsa definisi pantai secara teknis




                                                    1
   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14